Tuesday, March 29, 2016

Cream Cheese Frosting

1. Ini bahan2 yang saya pakai. Untuk cream cheese dalam bentuk BAR dipasaran ada merek anchor, milkana dan elle viere. Mama pernah pakai yang milkana enak juga tapi hasilnya lebih manis ketimbang pakai yg merek elle ini. Dan juga hasil pakai elle lebih thick ketimbang pakai milkana ya. Untuk mentega mama pakai anchor ya
2. kocok mentega dulu sampai smooth seperti ini
3. di wadah lain, kocok cream cheese sampai smooth juga
4. Baru gabungkan mentega ke dalam cream cheese
5. Hasil setelah dikocok dengan mixer sampai rata
6. masukan gula halus, usahakan sih disaring dulu ya. Tp mama ini ga saring karena saringannya dimainin nixon 😒 jadi langsung tumplekin aja hehe
7. Masukan vanilla extract diakhir, lalu kocok lagi sebentar
8. Cream cheese jadi deh hehe. Mama suka gadoin ginu aja sih udah enak. Kalau mau hasil lebih manis, tinggal tambahin gula halusnya aja ya

Semoga bisa dimengerti yaaaa




Cream Cheese Icing

Bahan :
- 678gr (sekitar 3cup/kemasan) cream cheese, suhu ruangan
- 112gr mentega tawar, suhu ruangan
- 1/2 cup gula halus
- 2sdt vanilla extract

Cara Membuat :
1. Dengan menggunakan mixer, kocok cream cheese hingga halus, sisihkan
2. Lalu di tempat lain, dengan menggunakan mixer juga, kocok mentega tawar hingga halus
3. Masukan mentega tawar ke cream cheese dan kocok hingga tercampur rata dan halus
4. Saring gula halus, lalu masukan ke dalam cream cheese dan kocok lagi hingga rata
5. Masukan vanilla extract dan aduk rata. icing siap digunakan

Nb :
1. Bisa untuk menghias 3 layer kue berdiameter 22cm atau 24 cupcakes
2. Takaran gula bisa disesuaikan dengan tingkat kemanisan yang diinginkan. Saya buat yang tidak terlalu manis
3. Pastikan menggunakan cream cheese yang BAR bukan yang di CUP. Karena berbeda tekstur
4. Tahan di suhu ruangan +-2jam, selebihnya masukan ke kulkas ya

Selamat mencoba

dari @nixonwidianto

No comments:

Post a Comment